//

Pages

5 Contoh Rumah Minimalis Sederhana

Posted by Unknown Thursday, January 31, 2013 0 comments

Ini dia 5 Contoh Rumah Minimalis Sederhana yang Anda Cari


Rumah Minimalis Sederhana menjadi salah satu konsep yang bisa di pertimbangkan untuk Anda yang sedang merenovasi dan bingung memilih modelnya namun memiliki keterbatasan biaya. Tenang pada artikel kali ini saya akan berikan contoh Rumah Minimalis Sederhana yang akan kami sajikan untuk Anda pembaca setia diRumahMinimalis. 

Konsep Rumah Minimalis Sederhana di buat dengan tujuan dapat meningkatkan nilai suatu ruang keseluruhan untuk eksterior dan interior dengan mengurangi segala sesuatu yang berlebih di dalam ruang tersebut. Konsep minimalis diterapkan dalam semua aspek termasuk arsitektur bangunan rumah, interior ruang, dan eksterior taman.

Rumah Minimalis Sederhana  akan menghilangkan kejenuhan terhadap pemakaian banyak ornamen dekoratif, pernak-pernik aksesori. Karakter dan kualitas ruang-ruang yang tercipta ditentukan oleh keberadaan ruang itu sendiri, bukan oleh perabot dan pernak-pernik aksesori didalamnya. Ruangan lebih terbuka dengan meminimalkan penyekatan dinding, sehingga ruang terasa lega sesuai kebutuhan utama penghuni, mengoptimalkan sirkulasi udara segar yang sehat, dan pencahayaan sinar matahari yang melimpah.

Berikut 5 Contoh Rumah Minimalis Sederhana

Rumah Minimalis Sederhana 1

Rumah Minimalis Sederhana 2

 Rumah Minimalis Sederhana 3

 Rumah Minimalis Sederhana 4

Rumah Minimalis Sederhana 5

Baca Selengkapnya ....

5 Desain Arsitektur Rumah Minimalis

Posted by Unknown 0 comments

Ini dia 5 Desain Arsitektur Rumah Minimalis Untuk Tampil Simple dan Elefan

Desain Arsitektur Rumah Minimalis memang menjadi salah satu model gaya rancangan yang sedang trends saat ini, dan bahkan menjadi pilihan terpopular saat ini. Alasannya adalah desain rumah minimalis cenderung mengedepankan nuansa simple tidak rumit, sederhana namun tetap tampak bagus dan elegan. 

Konsep Desain Arsitektur Rumah Minimalis seringkali di aplikasikan oleh mereka yang tinggal di kota metropolitan. Sebagai contoh anda dapat membayangkan model gaya rumah klasik, nah rumah minimalis juga tidak jauh berbeda. Desain rumah minimalis menjadi salah satu solusi bagi anda yang tidak memiliki cukup wilayah rumah yang luas.

Berikut 5 Contoh Desain Arsitektur Rumah Minimalis

 Desain Arsitektur Rumah Minimalis 1

 Desain Arsitektur Rumah Minimalis 2

  Desain Arsitektur Rumah Minimalis 3

 Desain Arsitektur Rumah Minimalis 4

 
 Desain Arsitektur Rumah Minimalis 5


Baca Selengkapnya ....

10 Inspirasi Gambar Design Rumah Minimalis 2013

Posted by Unknown 0 comments

Ini dia 10 Inspirasi Gambar Design Rumah Minimalis 2013


Gambar Desain Rumah Minimalis - Bingung Gambar Design Rumah Minimalis untuk inspirasi rumah baru Anda? Ingin membuat rumah minimalis yang elegan dan nyaman untuk seluruh Anggota keluarga di tengah-tengah terbatasnya lahan yang Ada di perkotaan?

Berikut koleksi 10 Gambar Desain Rumah Minimalis yang bisa Anda jadikan referensi untuk memiliki hunian yang bersih, rapi, mungil, presisi dikombinasi dengan warna yang berani, jadi mulai terlihat menonjolkan dinding rumah. Terhitung juga beberapa kombinasi garis garis di dinding, jadi akan lebih tampak menarik.

Berikut 10 Gambar Design Rumah Minimalis 2013

 Gambar Design Rumah Minimalis 1

 Gambar Design Rumah Minimalis 2

 Gambar Design Rumah Minimalis 3

 Gambar Design Rumah Minimalis 4

 Gambar Design Rumah Minimalis 5

 Gambar Design Rumah Minimalis 6

 Gambar Design Rumah Minimalis 7

Gambar Design Rumah Minimalis 8

 Gambar Design Rumah Minimalis 9

 Gambar Design Rumah Minimalis 10

Baca Selengkapnya ....

Pagar Rumah dan Karakteristiknya

Posted by Unknown Wednesday, January 23, 2013 0 comments
Mari kita kenali Pagar Rumah dilihat dari karakteristiknya. Seberapa besar manfaatnya mengenal karakteristik bahan pagar rumah kita? sebagaimana fungsi pagar sebagai tameng pertama untuk keamanan rumah serta pemanis (penyempurna) keindahan rumah tentunya kita harus memilih bahan pagar yang kuat untuk bisa menjaga keamanan penghuni rumah tentunya. selain kuat kita harus pintar memilih bahan, ketebalan dan ukuran yang pas untuk kondisi rumah yang kita miliki sehingga terjadi harmonisasi rumah dengan pagar tentunya akan menyempurnakan kemewahan dan keindahan rumah hunian.

Lalu apa saja karakteristik pagar rumah berikut ulasannya :

Besi 
Plus : Kuat dan kokoh. Mampu memberi perlindungan dan keamanan yang baik bagi pemilik rumah. Selain itu, besi termasuk material yang awet, tidak mudah kusam, dan dapat dibentuk beragam desain sesuai dengan keinginan.
Minus: Harga relatif mahal. Semakin tebal besi yang dipakai, semakin lama waktu pengerjaannya. Catatan: Tak boleh tampil polos, harus di-finishing menggunakan cat besi. Cocok diterapkan untuk pagar berdesain minimalis, modern, dan klasik.

Beton
Plus : Kuat dan solid. Walau kesannya masif dan kaku karena berbentuk flat, pagar ini terbilang awet dan tahan lama.
Minus : Mahal dalam pembuatannya dan butuh waktu yang lama.
Catatan:
Jika diekspos harus di-finishing menggunakan cat anti lumut dan di-waterproofing dengan menggunakan cat transparan. Atau, di-finishing menggunakan cat eksterior. Cocok diterapkan untuk pagar berdesain minimalis, dan modern.
Bata Plesteran
Plus : Dilihat dari tampilan, mirip dengan beton. Tetapi dari kekuatan, dinding beton lebih baik. Sedang dari cara aplikasi, dinding bata plesteran tidak hanya berbentuk flat, tetapi dapat bermotif atau profilan.
Minus : Jika campuran bahan dalam memplester tidak baik, dapat mengakibatkan retak bahkan gompel.
Catatan:
Pengerjaannya mirip dengan dinding rumah, tetapi karena posisinya di luar harus diberi lapisan anti lumut. Lebih baik tidak di ekspos dan di-finishing dengan cat. Cocok diterapkan untuk pagar berdesain minimalis, modern, dan klasik.
Batu Alam
Plus : Dapat menghadirkan kesan alami. Bentuknya bermacam-macam dengan pilihan warna beragam hingga memberi Anda banyak pilihan model pagar.
Minus : Membutuhkan perawatan berkala agar batu tidak berlumut dan tetap tampil cantik. Pengerjaan pun dituntut harus rapi.
Catatan:
Pilih batu alam yang memiliki pori-pori kecil dan warna agak gelapan, seperti andesit dan candi. Tujuannya agar pagar terlihat bersih, tidak cepat berjamur, dan berlumut. Jangan lupa meng- coatingagar batu alam tahan lama. Cocok diterapkan untuk pagar berdesain modern dan tradisional.
Bata Ekspos
Plus : Memberikan tampilan lebih natural terhadap rumah seperti batu alam.
Minus : Membutuhkan perawatan berkala agar bata tidak berlumut dan tetap tampil cantik. Pengerjaan pun dituntut harus rapi. Bila dibandingkan dengan batu alam, ia mudah lapuk dan cepat ditumbuhi lumut.
Catatan:
Pilih bata yang menggunakan teknik pabrikasi, bukan bata tradisional. Secara presisi dan porositasnya pun memiliki kondisi jauh lebih bail. Jangan lupa meng- coating agar bata ekspos tahan lama. Cocok diterapkan untuk pagar berdesain modern dan tradisional.
Kayu
Plus : Memberi tampilan alami dan berkesan hangat. Karakteristiknya yang mudah dibentuk beragam model membuat banyak orang menggunakan material ini.
Minus : Mudah kusam, keropos, dan lapuk.
Catatan:
Jangan sesekali menggunakan kayu buatan seperti MDF, particle board, atau multipleks, karena akan langsung hancur saat terkena hujan. Kayu yang digunakan harus solid dan padat. Disarankan menggunakan kayu besi atau kayu ulin, tetapi harganya sangat mahal. Jangan lupa untuk meng-coating. Cocok diterapkan untuk pagar berdesain minimalis, modern, tradisional, dan klasik.
Bambu
Plus : Bambu mudah didapat dan harganya relatif murah. Bentuk dan penampilannya dapat menghadirkan kesan unik pada tampilan pagar dan rumah.
Minus : Tidak kokoh, mudah kusam, keropos, dan lapuk.
Catatan:
Untuk bambu ekspos, pilih bambu kuning, jangan bambu hijau. Warnanya yang bagus membuat tampilan pagar kian menarik. Kualitasnya juga lebih kuat dibanding bambu hijau.. Jangan lupa untuk meng-coating. Cocok diterapkan untuk pagar berdesain tradisional dan modern.
Tanaman
Plus : Pagar tanaman dapat mempercantik sekaligus melindungi rumah. Kehadirannya dapat memperlunak tampilan bangunan rumah. Selain itu, tanaman juga menjadi sarana dalam menyaring polusi udara dan suara dari jalan. Warna-warni dari bunga tanaman juga bisa menimbulkan kesan hidup, alami, dan indah.
Minus : Perlu perawatan intensif seperti penyiraman, pemupukan, dan pemangkasan. Jika tidak dikerjakan dengan teliti, tampilan pagar tidak akan tampil sempurna.
Catatan:
Tanaman yang biasa dijadikan untuk pagar adalah bambu, beluntas (Pluchea indica), kemuning (Murraya paniculata), soka (Ixora spp), dan tanaman rambat, Cocok diterapkan untuk pagar berdesain minimalis, modern, tradisional, dan klasik.

Bagaimana menurut anda ulasan Pagar Rumah dan Karakteristiknya, menarik atau masih ada yang kurang?? silahkan ditambahin aja ya di komennya biar nambah lagi ilmunya hehe. semoga bermanfaat

Sumber berita lengkap : Tabloid Rumah

Baca Selengkapnya ....

Barang bekas Penghias Taman

Posted by Unknown Monday, January 21, 2013 0 comments
Seberapa besar anda memanfaatkan barang bekas (recycle) yang ada di rumah untuk rumah atau lingkungan anda? mungkin selama ini anda hanya berpikir untuk beli dan beli, jarang sekali melirik barang bekas yang ada di gudang rumah, kalaupun dilirik hanya dirapikan tanpa dimanfaatkan sehingga sering menjadi masalah terutama untuk kesehatan. Karena barang bekas yang menumpuk sering menjadi sarang nyamuk, tikus, kecoa hingga ular pun sangat sering masuk karena ular biasa mencari tempat yang lembab. lalu bagaimana anda bisa memanfaatkan barang-barang itu secara maksimal? Kali ini Model Rumah123 akan memberikan tips membuat Barang Bekas menjadi Penghias Taman.


Kalau kita mau sedikit berfikir dan mengeluarkan tenaga, sebenarnya untuk menghias taman bukanlah melulu perkara yang mahal, karena dengan memanfaatkan barang-barang bekas yang ada di rumah sudah bisa tercipta berbagai kreasi, misalnya kaleng-kaleng susu atau kaleng cat bekas bis anda sulap jadi pot-pot bunga yang indah hanya dengan memberikan pewarnaan yang menarik, jangan lupa untuk membuat lubang-lubang kecil pada punggungnya untuk pembuangan air, untuk melubangi bisa menggunakan paku atau sejenisnya. Kayu-kayu bekas pun bisa berperan penting sebagai pembatas antara tanaman yang satu dengan tanaman lainnya, atau bisa juga jadi tatakan pot bunga-bunga kesayangan anda. Bahkan botol-botol bekas juga bisa anda manfaatkan, tentunya akan lebih menarik karena memiliki bentuk dan warna yang beragam. Tentunya semua tergantung kreativitas anda. Ajaklah keluarga terutama si kecil untuk ikut berpartisipasi mendesain taman anda, sehingga si kecil terbiasa berkreasi dari sesuatu yang dianggap tidak berguna menjadi lebih bermanfaat. Selain itu anak akan juga akan terbiasa dengan hidup ramah lingkungan ajarkan dia sedikit tentang lingkungan.
 Benda-benda seperti panci bekas atau mangkuk besar juga bisa digunakan. Botol-botol bekas juga menarik karena memiliki bentuk dan warna yang beragam.

Bagaimana, apakah anda siap berburu barang bekas untuk keindahan taman anda? selamat mencoba dan selamat berkreasi. Jangan pernah takut untuk mencoba, karena sesuatu yang anda hasilkan sendiri tentu akan lebih bisa dibanggakan daripada sesuatu yang instan (dibeli). Apalagi dengan issue Global warming tentu akan sangat membanggakan jika kita turut berperan aktive dengan kebiasaan ramah lingkungan. Mulai sekarang gunakan Barang Bekas Untuk Penghias Taman dan ornamen rumah lainnya.

Baca Selengkapnya ....

Kreasi Taman Kecil Depan Rumah

Posted by Unknown Sunday, January 20, 2013 0 comments

Kreasi Taman Kecil Depan Rumah

Taman Kecil Depan Rumah bukanlah menjadi alasan untuk tidak bercocok tanam. Kenyataanya memang saat ini mencari lahan luas di kawasan kota besar memang cukup sulit di karenakan harga yang meroket. Jika kita ingin tetap kerkeinginan tinggal di kota, artinya kita juga harus mampu berimprovisasi dengan keadaan yang ada.

Banyak sekali keuntungan kita dengan memiliki taman kecil depan rumah, selain untuk membuat rumah lebih sejuk, salah satu manfaat utama tanaman hias ini tentunya memberikan keindahan tambahan bagi rumah minimalis yang kita miliki.

Berikut ini beberapa inspirasi Taman Kecil Depan Rumah. 


Tanaman gantung
 Untuk mulai menanam di dalam rumah, Anda bisa mencoba menggantung tanaman-tanaman Anda. Alih-alih menggantung dengan cara konvensional, cobalah menggantung terbalik bunga anggrek Anda dengan wadah yang disediakan oleh Fireescapefarms.com ini. Dengan sistem yang unik, pot terbalik ini akan menyediakan air untuk kebutuhan akar tanaman dengan jumlah tepat.
Agar memperoleh hasil terbaik, pastikan Anda menaruhnya di daerah yang terkena sinar matahari.

Tanaman merambat
Siapa bilang tanaman merambat hanya ada di dinding-dinding kastil? Gunakan tanaman merambat sebagai aksen cantik nan hijau di dalam rumah Anda.

Sayur dalam botol
Cara lain untuk mempercantik rumah Anda adalah dengan menanam sayuran di dalam botol. Cara ini memang bukan dimaksudkan untuk bercocok tanam. Ia hanya memberikan sedikit nuansa hijau bagi rumah Anda.

Caranya, masukkan sayur-sayuran dengan warna-warni terang, seperti wortel dan lobak dalam botol kaca yang telah diisi air. Jangan lupa memberikan sedikit gula agar sayuran tampak segar lebih lama.
Tentunya, kehadiran "taman mini" di dalam rumah akan memberikan kesan tersendiri yang tentunya menambah keindahan rumah Anda. Selamat mencoba!

Baca Selengkapnya ....

Rumah Nyaman dengan Konsep Alami

Posted by Unknown Tuesday, January 15, 2013 1 comments
Rumah Nyaman dengan Konsep Alami adalah suatu konsep rumah dengan memanfaatkan bahan-bahan dari alam sebagai bahan baku untuk sebagaian besar interior yang terdapat pada rumah ini. Dibangun dengan tiga lantau rumah ini sangat berbeda dengan konsep rumah kebanyakan sekarang ini yang terkesan tertutup dari lingkungan luar rumah, Rumah ini ini justru dirancang oleh arsiteknya sangat terbuka dan kesan menyatu dengan alam sangat terasa jika kita menginjakkan kaki di dalam rumah ini.

Interior dengan unsur alam yang sangat mendominasi menjadikan rumah ini benar-benar terasa asri dan nyaman, ditambah dengan fasilitas kolam renang di lantai dua rumah ini menambah penghuni rumah ini betah dan nyaman melakukan aktivitasnya bersama keluarga, dan tentunya situasi rumah yang seperti ini juga akan sangat dirindukan jika sedang bepergian tugas atau jalan-jalan ke luar kota.berikut beberapa photo tampilan rumah dengan konsep alam yang sangat asri





Baca Selengkapnya ....

Paduan warna tepat untuk Rumah Klasik

Posted by Unknown Thursday, January 10, 2013 0 comments
Maraknya minat pembeli pada rumah minimalis bukan berarti mematikan pasar Rumah dengan konsep klasik lho, terutama di kota-kota besar pilihan pada desain Rumah Klasik masih sangat besar. Tapi bukan masalah pemasarannya yang akan kita bahas di sini, kali ini modelrumah123 akan mencoba memberikan ulasan "Paduan Warna Tepat Untuk Rumah Klasik". Sekali lagi ini hanya opsi pilihan tetap tergantung selera anda.

Baik tema rumah minimalis maupun rumah lainnya, Desain Rumah Klasik juga sangat tergantung pada keselarasan warna, dengan paduan warna yang tepat akan menghasilkan harmonisasi dan keselarasan sehingga rumah klasik anda akan terlihat mewah.

Paduan warna Rumah klasik kali ini yang bisa anda coba :

1. Putih klasik,
    Untuk rumah bergaya Kolonial, Tudor dan Victorian sangat cocok menggunakan warna putih klasik, dengan pilihan warna putih anda juga lebih bebas berekspresi untuk memilih paduan warna yang selaras sehingga menghasilkan harmonisasi warna rumah anda. Lalu warna apa yang tepat dipadukan dengan warna ini? warna-warna terang, gelap atau warna-warna lain yang kontras dengan warna putih akan sangat cocok menjadi pilihan. tapi jangan sampai disandingkan dengan warna-warna netral karena akan mematikan warna yang akibatnya rumah anda akan kelihatan suran dan kurang menarik. 

2. Tan/Beige,
    Pilihan warna yang kedua Tan/Beige layak menjadi pilihan untuk Rumah klasik anda.  Berbeda dengan warna-warna gelap seperti yang banyak diaplikasikan pada gaya Victorian, beige/tan cenderung lebih netral dan inviting. Tambahkan warna-warna deep sebagai aksen pada pintu, jendela, atau beberapa bagian rumah lainnya agar terlihat lebih atraktif.

3. Biru slate,
    Selain kedua warna tersebut di atas, Anda juga dapat mencoba biru slate. Warna biru keabu-abuan ini membantu Anda dalam menciptakan kesan dingin. Warna ini juga merupakan pilihan masyarakat Inggris pada era klasik. Warna biru juga dapat memunculkan kesan tenang pada desain rumah klasik Anda.

4. Warna lain yang bisa Anda gunakan untuk mendesain rumah klasik adalah hitam, kuning, hijau, dan cokelat.

Dengan pilihan warna yang tepat akan tampak menarik dan menghasilkan kesan nyaman. warna-warna tersebut di atas juga sudah menjadi pilihan warna rumah klasik sejak dulu. Bagaimana dengan anda, mau mencoba warna-warna pilihan kami atau anda punya pilihan sendiri, berbagi di sini tentunya akan lebih berarti dan membantu yang ingin memilih rumah klasik sebagai pilihan. 

Sumber : http://www.edupaint.com/warna/ragam-warna/2739-pilihan-warna-untuk-menciptakan-desain-rumah-klasik.html

Baca Selengkapnya ....

Koleksi Model Rumah Terbaru

Posted by Unknown Tuesday, January 8, 2013 0 comments
Seiring perkembangan zaman dan pertumbuhan penduduk yang semakin tinggi, permintaan akan rumah hunian yang nyaman semakin meningkat, karena itu para pengembang dalam hal ini pengusaha property bersaing untuk menyajikan lokasi strategis dan desain rumah yang bervariasi. salah satu yang paling diminati saat ini adalah Model Rumah Minimalis, permintaan rumah dengan model ini semakin hari justru semakin meningkat, mungkin karena bentuknya yang elegan tanpa banyak dekorasi yang sia-sia ditambah harga yang lebih murah dibanding dengan Model Rumah lainnya.

Dengan permintaan yang begitu banyak akan Model Rumah, kami mencoba mengumpulkan dari berbagai sumber kami suguhkan untuk anda sebagai bahan referensi memilih rumah yang tepat untuk hunian anda. berikut beberapa koleksi Koleksi Model Rumah Terbaru yang kami kumpulkan dari beberapa sumber :







Bagaimana apakah anda sudah bisa memutuskan pilihan anda?? kalau belum silahkan lihat-lihat lagi di halam lain di blog ini yang mungkin anda minati. atau gunakan fasilitas pencarian di atas untuk memudahkan anda mencari Model Rumah idaman keluarga. mohon kritik dan saran masukkan di kotak komentar, kami akan sangat senang untuk mendegarkan setiap saran dan pendapat anda.

Baca Selengkapnya ....

Trend Warna Rumah Minimalis 2013

Posted by Unknown Monday, January 7, 2013 0 comments
Untuk menjadikan rumah tampil lebih bagus dan nyaman, banyak cara yang bisa dilakukan mulai dari penataan ruang dan perabotan yang tepat baik fungsi maupun estetikanya. Salah satu yang paling sering dilakukan untuk membuat rumah selalu tampil indah, nyaman dan segar adalah dengan renew (memperbaharui) cat rumah baik ekterior maupun interior. Bermain warna pada rumah memang salah satu solusi yang paling mudah dan ekonomis untuk membuat suasana rumah terasa nyaman, sejuk dan tetap fresh (segar).

Kalau begitu bagaimana menentukan pilihan warna untuk rumah minimalis  kita? atau mungkin anda sudah menentukan pilihan warna favorite anda dan keluarga? kalau anda belum atau bingung menentukan warna yang tepat ada baiknya coba lihat Trend warna rumah 2013 versi spectrum yang dirilis dengan tajuk "Spectrum Color Expressions".

Spectrum mengelompokkan tren warna dalam 2 tema :

Spectrum Classical Retro Colors


 Untuk menghasilkan keselarasan serta harmonisasi warna yang indah dan sejuk warna-warna pastel dikombinasikan dengan warna-warna gelap (deep tones) sehingga menimbulkan efek teduh dan tenang. selain itu kesan klasik sangat kuat dari warna-warna ini, dan juga sangat alami pas dan cocok untuk yang menyukai warna-warna natural.

Spectrum Neon Zones Colors

Merupakan warna-warna cerah (bolder accents) yang banyak dipakai untuk memperindah dan menegaskan salah satu bidang dinding ruangan agar terlihat lebih menonjol dibandingkan dengan bidang dinding lainnya

Lalu bagaimana menentukan warna mana untuk ruangan mana?
Pada dasarnya tidak ada ketentuan anda harus memilih warna ini atau itu, semuanya tergantung selera dan kesukaan masing-masing orang. tapi sebaiknya pemilihan warna harus sesuai dengan fungsi dan suasana yang ingin anda inginkan. misalnya untuk ruangan tamu atau raung keluarga ingin suasana yang akrab maka anda bisa menjatuhkan pilihan pada warna turunan coklat seperti krem atau coklat muda, atau bagus juga dengan kombinasi keduanya untuk menciptakan ruangan yang dinamis.

Pada kamar tidur sebagai tempat untuk istrahat melepas lelah tentunya anda butuh ketenangan dan kenyamanan, untuk itu pilihan warnanya jatuh pada warna-warna netral yang tidak melelahkan mata.

Sedangkan untuk ruangan dapur yang membutuhkan kesegaran dan bersih anda bisa memilih warna turunan warna hijau sehingga membangkitkan suasana segar.

Untuk menentukan cat interior (dalam ruang) atau exterior (luar ruang), semua suplier cat sudah menentukan produk yang digunakan untuk masing-masing keduanya, anda hanya tinggal menentukan pilihan warnanya saja.

Sekali lagi warna-warna dia atas adalah warna tren dari spectrum untuk menentukan pilihan warna semua kembali pada selera anda. silahkan berkreasi untuk keindahan dan kenyamanan suasana rumah anda. tentunya pilihan warna masih sangat banyak variasinya, mungkin anda bisa menambahkan silahkan berbagi di sini, karena berbagi ilmu itu tidak akan mengurangi ilmu yang kita punya, bahkan akan bertambah.


Baca Selengkapnya ....

Desain Rumah Sederhana tampil mewah

Posted by Unknown Sunday, January 6, 2013 0 comments
Memiliki rumah sederhana bukan berarti tidak bisa tampil mewah, dengan sedikit kecermatan dan kejelian mendesain dan merencanakan pembangunan rumah hunian anda bisa menDesain Rumah Sederhana Tampil Mewah. Sebenarnya yang menjadikan rumah itu dikatakan sederhana atau mewah didasarkan atas 2 Faktor berikut:
  1. Berdasarkan Budgetting (dana yang tersedia)
    Rumah bisa dijadikan tampil sesuai selera dan keinginan kita jika memiliki dana yang tak terbatas, tapi akan sedikit bermasalah jika kita memiliki dana yang pas-pasan, jadi faktor keuangan sangat mempengaruhi hasil akhir (Finishing) rumah hunian kita nanti, kalau memiliki dana lebih sudah pasti bisa membangun dengan Model Rumah dan desain yang teranyar dan terbaik, sebaliknya jika dana terbatas alias pas-pasan bagaimana menyiasati untuk tetap bisa tampil lebih baik.
  2. Design dan Estetika
    Dengan dana tak terbatas sudah jelas pada point 1 tadi, tapi dengan membuat desain dan perencanaan yang baik sebelum melakukan pembangunan rumah hunian. Rumah anda juga bisa tampil dengan wajah yang mewah, dengan sentuhan-sentuhan artistik tentunya. Pintar memilih designer atau arsitek akan banyak mendukung keinginan anda. Dengan perencanaan tentunya semua bisa diperhitungkan dengan baik semua kemungkinan-kemungkinan yang akan terjadi. Jadi jangan ragu untuk membayar jasa desain walau sedikit mahal tapi hasil bagus, daripada anda menggunakan designer asal-asalan tapi baru setengah jalan pembangunan anda sudah kurang puas, biaya bongkar ulang akan memakan biaya lebih besar.
Dari ulasan saya di atas tentunya anda juga sudah dapat menyimpulkan walaupun dengan dana pas-pasan Rumah Hunian kita masih bisa tampil mewah seperti gambar berikut :
saya kutip dari http://jimbedesain.blogspot.com/2012/05/rumah-sederhana-tapi-tampak-mewah.html


Baca Selengkapnya ....

Type Rumah 45 ideal untuk keluarga kecil

Posted by Unknown 0 comments
Type rumah kecil dan sederhana seperti Type Rumah 45 salah satu type yang digandrungi pasangan muda di kota besar seperti Jakarta dan kota-kota besar lainnya di Indonesia. Begitu banyaknya permintaan akan tanah dan rumah membuat para pengembang juga memutar otak bagaimana caranya untuk memenuhi permintaan pasar dengan lahan yang terhitung semakin hari semakin berkurang. Salah satu cara yang paling efektive adalah dengan mengurangi penggunaan lahan, tanpa mengurangi kenyamanan dan estetika suatu bangunan.

Kenapa Type Rumah 45 menjadi pilihan yang banyak diminati pasar? dibanding dengan type rumah sederhana lainnya seperti type 21 dan type 35, type 45 memang tergolong sedang dan lebih ideal untuk pasangan-pasangan muda yang belum memiliki keturunan yang banyak (keluarga kecil), karena idealnya jumlah ruangan dengan type sederhana ini maksimal 3 kamar tidur untuk rumah 1 lantai.

Apa dan seberapa sebenarnya ukuran rumah type 45 itu. sebagaimana namanya type 45 maksudnya Luas bagunan rumah adalah 45 M2. biasanya jika kita lihat dalam brosur-brosur rumah ada tulisan type 45/90, itu artinya luas bangunan 45 M2, Luas tanahnya 90 M2 atau tulisan 45/100 artinya Luas bangunan 45 M2 dan Luas tanah 100M2. pokoknya angka yang pertama adalah ukuran bangunan sedangkan angka kedua setelah garis miring adalah ukuran Luas tanah.

Berikut beberapa tampilan rumah type 45 yang saya kutip dari http://otakberita.blogspot.com/2012/09/kumpulan-gambar-contoh-denah-rumah-type.html

  

Baca Selengkapnya ....
support- Original design by Bamz | Copyright of Desain Rumah Minimalis.